Book Review - Kisah Hantu-Hantu Cina

22.03

Haaai selamat malaaaam. Mau ngeposting review book bergenre horror niih B) udah ga mainstream kali yaa karna setiap gue ngepost review tentang novel horror keseringan malem-malem. Nah buat kali ini buku yang bakalan gue review adalah Kisah Hantu-Hantu Cina. Penasaran seperti apa? Yuk langsung simak aja…
Judul : Kisah Hantu-Hantu Cina
Jumlah Halaman : iv + 136
Penulis : Lafcadio Hearn
Penerbit : Bukune

Saat pertama gue baca buku ini, gue merasa “Apa sih maksud dari buku ini?”. Entah karna gue yang kelewat oon apa gimana gue juga ga ngerti. Intinya pada diawal membaca buku ini gue, rada kesusahan buat mengerti ada maksud tersembunyi apakah dibalik novel horror ini? Tapi setelah beberapa lama gue bertapa. Berdiam diri disuatu tempat yang sunyi, disanalah gue mendapat sebuah pencerahan. -_-
Buku ini adalah sebuah novel Terjemahan -mungkin ini yang bikin gue ga ngerti-ngerti:|- yang berisikan beberapa cerita tentang sosok hantu-hantu di Cina. Tapi kao boleh dikata sih, ini buku tidak bermaksud menceritakan bagaimana hantunya, melainkan seperti apa sih awal mula hantu di Cina itu ada. lebih ke dongeng atau legenda atau semacamnyalah. Awalnya, gua menyangka bahwa ini bakal jadi kisah-yang serem abis, ternyata jatohnya bukan menyeramkan tapi lebih ke mendebarkan. Lagi kan di Cina emang terkenal hantunya yak, kaya Vampir misalnya. Eh vampire dari Cina bukan sih ? -_-
Nilai plusnya buku ini sih gue bisa dapet banyak hal baru dari buku ini, contohnya kaya di halaman-halaman belakang buku ini. Disana tertulis Glosarium. Disitu lo bisa nemuin banyak kata-kata yang mungkin belom pernah lo dengar sebelumnya.
Untuk masalah typo dalam buku ini, sekali lagi gue gak terlalu mempermasalahkan adanya ketypoan dalam sebuah karya. Selama typonya gak fatal gak akan merugikan siapa-siapa juga kok. Nah, yang mau gue pertanyakan adalah dimana illustrator-ilustrator bukune? Tumben banget gambar atau ilustrasi dalam buku ini sepi bangeeeeeeet.
Nah buat lo yang suka buku misteri atau sejarah, novel ini recommend banget! Jangan ngaku-ngaku suka sama buku misteri kalo lo belom punya buku inii. Sip segitu aja kali ya dari gue, sampai jumpa di postingan selanjutnyaa.
Synopsis:
Antara misteri dan realitas ada sesuatu yang bisa diceritakan. Dan sebenarnya, ada kisah menarik mengenai kehadiran mereka—sosok tak kasat mata.
Kisah Hantu-Hantu Cina menyajikan cerita tentang mereka yang telah mengalami kehidupan 'berbeda' dengan kita. Ada kisah seorang putri yang berbakti dan berkorban dirinya demi baktinya pada sang ayah. Ada pula tentang pemuda yang jatuh cinta pada perempuan baik hati yang menghuni sebuah rumah di hutan. 
Ini bukan saja kisah mereka yang berbeda dunia dengan kita, karena bisa jadi mereka yang tak kasat mata ada di sekitar kita.

You Might Also Like

0 komentar